Rancang Bangun Sistem Informasi Pemesanan Software Pada CV. Itandi Nusantara Surabaya
Abstrak
Abstrak
Sistem pemesanan software pada CV. Itandi Nusantara Surabaya selama ini masih
menggunakan cara manual, customer harus datang ke kantor untuk melakukan pemesanan dan
melakukan pembayaran, data project pesanan dari customer dalam bentuk berkas disimpan dalam
lemari arsip, belum tersedia sistem yang sistematis yang mengatur pengarsipan project-project
yang dikerjakan, dan tracking status pesanan dan history pembayaran oleh customer. Maka
diperlukan adanya sebuah sistem yang dapat mengatasi permasalahan tersebut.
Penelitian ini diawali dengan melakukan pengumpulan data dengan cara observasi,
wawancara dan studi literatur, kemudian dilanjutkan dengan melakukan pengembangan perangkat
lunak dengan tahapan: analisa sistem, desain sistem, implementasi, pengujian, dan dokumentasi.
Dari penelitian ini dihasilkan sistem informasi yang dapat mempermudah pengolahan data
pemesanan software pada CV Itandi Nusantara Surabaya, antara lain: mempermudah pengarsipan
data, mempermudah pencarian data project dan mempermudah tracking status pesanan dan
history pembayaran oleh customer. Sistem ini dirancang berbasis web untuk memberikan
kemudahan bagi customer dalam melakukan tracking status pesanannya meskipun secara
geografis berada dilokasi yang jauh dari sumber data.
Kata Kunci : Pemesanan software, tracking status pesanan, history pembayaran
Unduhan
Diterbitkan
Versi
- 2025-09-25 (2)
- 2025-09-25 (1)